Seorang Ayah Buang Anak Ke Sungai Demi Tidak Ditilang

Posted on
Phoebe Photo: Copyright metro.co.uk

HOTMAGZ- Menaati peraturan lalu lintas merupakan satu-satunya cara agar tidak ditilang polisi. Selain menghindari terkenanya hukuman, dengan taat pada peraturan yang ada juga membuat para pengguna jalan selamat. Belum lama ini, seorang pria di Florida harus berurusan dengan pihak yang berwajib lantaran melanggar peraturan lalu lintas dan juga melakukan aksi pembunuhan pada anaknya yang berusia 5 tahun.

Seperti yang dilaporkan metro.co.uk, tersangka diketahui bernama John Jonchuck Jnr yang berusia 25 tahun. Terlihat ia sedang kebut-kebutan dalam mengemudikan kendaraannya saat di Jembatan Dick Misner, Florida. Ketika polisi membuntutinya dan memerintahkan untuk berhenti mengemudi, akhirnya di atas jembatan itu juga John berhenti.

Kemudian dirinya keluar dan menarik sang putri yang bernama Phoebe yang saat itu sedang duduk di dalam mobil dan melemparkan tubuh putrinya itu ke sungai yang ada di bawah jembatan tersebut. Seperti tidak ada masalah apapun, pria ini pun kembali masuk ke mobil dan mencoba kabur dari polisi.

Tersangka John Photo: Copyright metro.co.uk

Polisi yang saat itu sedang bertugas mendengar adanya suara teriakan seorang gadis ketika ia dilemparkan ayahnya ke sungai. Melihat kejadian itu, petugas mencoba untuk mencari dan menolong gadis tersebut. Namun, tubuh Phoebe sudah terbawa arus sungai hingga jaraknya sudah setengah mil dari lokasi saat dilempar.

Setelah setengah jam, akhirnya tubuh Phoebe ditemukan oleh petugas. Phoebe langsung dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan. Tapi, sepertinya semua itu terlambat karena Phoebe telah menghembuskan napas terakhirnya. Kini sang ayah, John berhasil ditangkap polisi. Tersangka dituduh melakukan dua kesalahan, yakni pelanggaran lalu lintas, penganiayaan sekaligus pembunuhan.

(Vemale)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.