Wajah Berjerawat? Yuk, Coba Cara Ini

Posted on
Ilustrasi

HOTMAGZ-Banyak orang merasa minder jika diwajahnya ada jerawat. Namun timbulnya jerawat ini adalah akibat dari kulit muka yang berminyak, terkena debu, dan kotoran yang tidak segera dibersihkan.

Tapi dalam beberapa kasu, jerawat juga bisa timbul karena kondisi yang sedang stress atau berada dalam tekanan. Seperti yang dilansir oleh Boldysky, dibawah ini ada beberapa langkah untuk merawat wajah sehingga tidak mudah ‘dihinggapi’ jerawat.

1. Bersihkan wajah secara rutin
Jadikan kegiatan membersihkan wajah adalah sebagai rutinitas. Segera bersihkan ketika wajah sudah mulai dihinggapi debu dan polusi di luar. Jika wajah bersih, maka minyak akan berkurang, dan kotoran pun hilang. Paling sedikit Anda dapat mencuci muka 2 kali sehari.

2. Keramas
Rambut yang berminyak juga dapat membuat jerawat tumbuh. Ketika rambut bersentuhan dengan kuit, walaupun tidak sengaja, namun hal ini dapat memicu timbulnya jerawat. Jadi jagalah kebersihan pada wajah dan juga rambut.

3. Tidak diet secara berlebihan
Untuk menghindari jerawat tumbuh, Anda juga bisa mencegahnya dengan melakukan diet. Pada saat diet berjalan, tetap imbangi tubuh dengan makanan yang sehat.

4. Hindari tangan menyentuh wajah
Tangan identik dengan banyaknya kotoran yang menempel. Maka dari itu hindarilah tangan yang kotor bersentuhan dengan wajah. Karena wajah yang kotor memicu timbulnya jerawat.

5. Konsumsi Madu
Madu sangat berguna untuk mengurangi adanya minyak pada kulit. Cobalah gunakan masker madu sebanyak dua kali dalam satu minggu untuk mengurangi adanya debu yang menumpuk dan juga minyak.

6. Air perasan jeruk lemon
Tidak jauh berbeda dengan khasiat madu, air perasan jeruk lemon atau jeruk nipis dapat mengurangi minyak pada kulit juga. Sehingga akan mencegah tumbuhnya jerawat. Ini akan sangat berguna untuk mematikan bakteri jahat. Tapi jangan aplikasikan perasan air jeruk ini menggunakan tangan, usahakan gunakan kapas untuk mendapat hasil yang lebih baik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.