Keren! Bus Bertenaga Olahan Limbah Sudah Mulai Dioperasikan Di Inggris

HOTMAGZ– Bio Bus, sebutan dari angkutan umum yang berkapasitas sebanyak 40 kursi didalamnya yang dioperasikan menggunakan gas biometana yang adalah hasil dari pengolahan limbah dan sampah makanan.

Dengan bermodalkan satu tanki gas, bus ramah lingkungan ini dapat menempuh jarak hingga 300 km. Dalam satu tanki gas ini, bisa diisi dengan tinja sebanyak yang dikeluarkan lima orang dalam waktu 12 bulan.

Angkutan umum ini dioperasikan oleh Perusahaan Bath Bus dan menjemput orang-orang dari Bandara Bristol dan pusat kota Bath.

Gas biometana berasal dari hasil pengolahan limbah Bristol, yang dilakukan oleh GENeco, anak perusahaan dari Wessex Air.


Menurut manajer GENeco, Mohammed Saddiq mengatakan bahwa kendaraan dengan berbahan bakar gas ini begitu penting untuk meningkatkan kualitas udara yang berada di area kota-kota di Inggris.

“Namun Bio-Bus lebih dari sekedar itu dan benar-benar didukung oleh orang-orang sekitar yang tinggal di daerah setempat, termasuk orang-orang yang menaikki bus itu sendiri.”

Dalam satu bulan, bus tersebut dapat mengangkut sekitar 10.000 orang penumpang yang berasal dari bandara ke Bath.

Pengolahan limbah Bristol, mengolah 75 juta meter kubik limbah kotoran dan 35.000 ton limbah makanan setiap tahunnya.

Sebanyak 17 juta meter kubik biometana, cukup untuk menyalurkan listrik kepada 8.300 rumah, yang dihasilkan setiap tahunnya oleh pabrik tersebut dengan proses yang dikenal dengan pencernaan anaerobik.
(BBC)