Keren! Pendeta-Pendeta Yahudi Dapatkan Rekor Setelah Selfie Dengan ‘Tongsis’ 9 Meter

 

© Chabad.org/Chaim Perl

HOTMAGZ– Foto selfie mungkin sudah biasa, tapi bagaimana jika foto selfie ini hingga mendapatkan rekor? Setelah sebelumnya Microsoft Bangladesh membuat foto selfie terbanyak hingga memuat wajah 1511 orang, baru-baru ini muncul rekor baru yang didapatkan oleh pendeta Yahudi.

Seperti yang dilansir dari CNET (24/11), tujuh hari yang lalu ada kurang lebih 4000 orang pendeta Yahudi melakukan acara pertemuan tahunan yang diadakan di New York mengabadikan kebersamaan mereka dalam foto selfie terbesar di dunia. Memang yang ikut serta dalam foto selfie terbesar itu tidaklah semua, hanya setengahnya saja.

Hingga saat ini, foto tersebut tercatat sebagai foto selfie terbesar di dunia yang memuat sekitar 2000 wajah pendeta Yahudi yang hadir dalam acara tahunan bertajuk International Conference of Chabad-Lubavitch Emissaries.

Dan ternyata ini bukanlah pertama kalinya para pendeta Yahudi berfoto bersama-sama. Diketahui para Pendeta itu pernah membuat foto grup atau group shot sejak 1983 silam. Tapi mungkin baru kali ini lah foto-foto mereka dapat dikatakan sebagai foto selfie.

Untuk selfie dengan memuat wajah banyak orang seperti ini bukanlah hal yang mudah. Karena untuk melakukan selfie ini, membutuhkan tongsis raksasa dengan panjang mencapai 9 meter.

Diletakkan kamera Canon EOS 5D Mark 3 dengan lensa wide-angle untuk mendapatkan sudut poto lebih luas pada ujung tongsis raksasa tersebut. Jadi tentu tidak heran ya jika dalam foto tersebut dapat memuat 2000 wajah.

Ternyata aksi mereka terus berlanjut, sebab pendeta-pendeta tersebut juga menerbangkan sebuah drone untuk menjepret foto grup mereka dari ketinggian. Bagaimana dengan Anda Sobat Hotmagz, apakah tertarik untuk melakukan hal serupa?

(Merdeka)