Lihat Laut-Laut Ini! Sungguh Menakjubkan

HOTMAGZ– Setiap terlontarkan kata ‘laut’, pasti yang Anda dipikirkan adalah sebuah tempat yang berisikan air dan tidak ada ujungnya yang terlihat menyentuh langit. Itu hanyalah gambaran laut secara umum, tapi tidak semua laut seperti itu. Selain berisikan air, di laut juga kita dapat melihat semenanjung dan terumbu karang. Dan dibawah ini ada 10 pemandangan laut yang sungguh fantastis, unik, dan sangat indah di dunia, seperti yang dilansir dari versesofuniverse.blogspot.com

1. Titik temu antara Samudra Atlantik dengan  Laut Karibia di Eleuthera Island, Bahama

Di Daerah Balama, ada salah satu dari banyak pulau yang bernama Eleuthera yang letaknya sejauh 80 km dari ibukota Nassau. Panjang dari pulau ini sekitar 180 km dan memiliki lebar sekitar 1,6 km. Ada sisi dari pulau ini yang menunjukkan adanya air laut yang dangkal, ini sangat terlihat dari kontras warnanya dengan birunya Samudera Atlantik yang kedalamnya mencapai ribuan kaki. Tempat disana yang dapat membuat kita dapat melihat kontras warna tersebut adalah Jembatan Glass Window Bridge.

Di atas jembatan ini, Anda dapat membandingkan perbedaan warna kontras dari birunya Samudra Atlantik pada satu sisi jalan dan perairan hijau pirus dari Laut Karibia di sisi lain, yang dibatasi oleh strip batu yang lebarnya 10 m. Jembatan beton ini dibangun tepat di atas jembatan batu alami yang berguna menghubungkan titik-titik utara dengan selatan Eleuthera. Yang paling banyak dikunjungi oleh para wisatawan jika mengunjungi tempat ini adalah Jembatan Glass Window.

Selama beberapa lamanya, sarana yang digunakan untuk menghubungkan utara dan selatan Eleuthera adalah jembatan batu. Namun ketika tahun 1940, jembatan alam tersebut hancur karena adanya badai yang datang terus menerus, dan ketika itu digantikan oleh jembatan beton. Selama beberapa tahun, jembatan ini digunakan dengan proses pembangunan yang dilakukan secara berkala, tapi badai yang terjadi pada tahun 1992 dan 1999, menyebabkan kerusakan yang parah. Setelah terjadi Badai Floyd pada 1999, material dari bangunan ini sudah banyak diganti. Walaupun jembatan telah direnovasi dan jalan Queen Highway sudah dapat terhubung kembali setelah beberapa bulan, geografi Eleuthera berubah selamanya. Bahkan ketika sudah beberapa tahun, pekerja tetap saja disibukkan dalam memperkuat garis pantai untuk membuka kembali jalan aspal yang sudah terkikis. Anda bisa melihat penampakkan laut tersebut dibawah ini

2. Titik temu antara Laut Baltik dan Laut Utara, Denmark/Swedia

Sebuah pemandangan menakjubkan yang dihasilkan alam, dapat kita lihat dari kota wisata Skagen. Kota ini adalah letak paling utara dari Denmark, dimana kota ini menjadi titik temu antara Laut Baltik dan Laut Utara. Dua laut yang sangat berlawanan ini tidak bisa menyatu karena masing-masing dari mereka mempunyai kerapatan dan salinitas yang berbeda. Wilayah titik temu ini memiliki kedalaman yang dangkal sehingga permukaan kontak relatif kecil. Walaupun ada beberapa percampuran, namun tetap saja sangat sedikit jumlahnya.

Hal ini juga dikuatkan dengan adanya fakta tentang Baltik bahwa Baltik bukanlah pasang yang mengakibatkan airnya ada didalam cekungan Baltik, dan semakin lama airnya akan terus berkurang salinitasnya karena sungai yang mengalir ke Baltik. Jika tidak ada lubang kecil yang mengarah ke Laut Utara, Baltik sepertinya menjadi danau air tawar yang besar.

3. Horizontal Falls , Australia

Fenomena alam yang berada di pantai wilayah Kimberley, Australia Barat dikenal dengan nama Air Terjun Horizontal. Tidak seperti namanya, air terjun ini adalah aliean pasang yang bergerak dengan cepat yang lewat melalui celah sempit, yang merupakan titik temu dari dua ngarai dari Range McLarty, yang terletak di Talbot Bay. Setiap terjadinya perubahan pasang, arah aliran akan menjadi berbalik. Ketika pasang di Kimberley hingga 10 m, akan adanya perbedaan level laut yang jauh di masing-masing sisi di setiap ngarai.

Ngarai yang ada di bagian utara (dekat laut) memilik lebar 20 m, dan yang berada di selatan (lebih pedalaman) memiliki lebar 12 m. Ngarai bagian dalam juga ada titik yang dilewati air tawar yang mengalir dari Poulton Creek.

4. Kanal dalam di Great Barrier Reef, Australia

Great Barrier Reef adalah sebutan untuk sistem terumbung karang paling besar yang ada di dunia, hampir ada 3.000 terumbu individu dan 920 pulau-pulau yang membentang sepanjang lebih dari 2650 km yang berdiri di atas lahan yang luasnya kira-kira mencapai 345.000 kilometer persegi. Terumbu karang ini berada di Laut Coral, di lepas pantai Queensland, Australia.

Ini adalah struktur tunggal yang paling besar di dunia yang diciptakan oleh organisme yang hidup dan dapat terlihat dari luar angkasa. Struktur karang ini dibuat dari susunan milyaran organisme kecil yang dikenal dengan polip karang. Ini adalah salah satu warisan Dunia tahun 1981. Ini termasuk dalam satu dari tuju keajaiban alami dunia.

Kanal yang terlihat dalam gambar tersebut, membatasi Hook Reef dari Hardy Reef, terumbu kecil yang dipunyai Great Barrier Reef. Kanal ini sering diambil gambarnya melalui pesawat dan merupakan tempat yang penting bagi para penyelam scuba.

5.  “Air Terjun Bawah Air”, Mauritius

Mauritius termasuk kedalam negara kepulauan yang secara resmi disebut dengan Republik Mauritius , atau dalam bahasa Prancis, République de Maurice, yang berada di Samudera Hindia yang kira-kira 2.000 km di lepas pantai tenggara benua Afrika. Sesuatu yang sangat menarik yang dapat terlihat di ujung Barat pulau. Ketika kita melihatnya dari udara, sebuah gundukan pasir dan endapan lumpur membuat sebuah ilusi air terjun bawah air. Pemandangan ini sungguhlah menipu banyak orang jika dilihat melalui udara. Bahkan ini bisa kita lihat melalui Google Earth.

Tampilan satelit dramatis, seperti arus bawah air yang tampaknya muncul dari garis pantai surga tropis ini. 

Bagaimana Sobat Hotmagz? Pemandangan laut yang sungguh menakjubkan bukan?

(terselubung)