Melukis di Atas Awan? Bisa! Pria Ini Berhasil Wujudkan Imajinasinya

copyright boredpanda.com

Pernahkah
Anda melihat gumpalan awan dan berimajinasi berbentuk apakah awan
tersebut? Biasanya yang sering membayangkan bentuk-bentuk awan adalah
anak-anak. Namun seorang pria dewasa bernama Martin Feijoó (Tincho)
tidak sekedar berimajinasi, karena dia berhasil melukis di atas
awan.

Anda
pasti takjub dengan lukisan yang ada di halaman ini. Dilansir oleh
Boredpanda.com, Martin adalah seorang Cloud Shaper atau Pelukis Awan. 

copyright boredpanda.com

Saat masih kecil dulu, Martin ingat ada yang mengatakan bahwa awan
adalah balon yang ditiup oleh badut yang tinggal di langit. Badut itu
terus meniupkan awan agar anak-anak bisa berimajinasi membayangkan
bentuknya dan terhibur.Dari kenangan masa kecil itu, Martin memulai
sebuah proyek bernama The Shaping Cloud Project. Proyek tersebut
dimulai saat melakukan perjalanan ke Meksiko. Di perjalanan, Martin
melihat gumpalan-gumpalan awan dan teringat saat kecil dulu dia
sering berimajinasi. Akhirnya Martin memotret awan-awan tersebut dan
melukisnya.

copyright boredpanda.com

Bentuk
apa yang pertama kali muncul di bayangan Martin, maka gambar itulah
yang dia lukis di atas awan. Ada bentuk T-rex, Darwin, bebek dan
masih banyak lagi. Awan-awan itu dilukis di atas sebuah meja khusus
yang sudah diberi penerangan, sehingga Martin lebih mudah melukis
dengan penanya.

copyright boredpanda.com

Bukan
hal yang mudah menuangkan gambar imajinasi dalam kepala ke atas
gambar awan. Namun sejauh ini, Martin selalu berhasil mewujudkan
imajinasinya melalui gambar-gambar awan tersebut.