Copyright Kompas |
Perkemabangan ilmu pengetahuan semakin maju, hasil analisa dan survey pun telah banyak membantu penelitian hingga menemukan banyak fakta-fakta baru yang belum pernah dipikirkan sebelumnya.
Termasuk penelitian berikut ini yang meneliti prediksi penyakit sesuai urutan lahir antara anak sulung, tengah, dan bungsu. Masing-masing urutan diprediksi mempunyai penyakit tersendiri. Hal ini juga bukan sebuah ramalan, melainkan didapat dari berbagai hasil analisa dan penelitian, diambil dari dari Reader’s Digest, Kamis (28/5):
1. Anak sulung
Penelitian dari negara Jepang mengungkap bahwa anak sulung memilikii risiko alergi terhadap makanan. Temuan itu didapatkan dari 13.000 anak dengan rentang umur antara tujuh hingga 15 tahun. Biasanya hal ini dapat terjadi lantaran sang ibu terlalu over protective.
Bukan hanya itu, anak sulung juga ternyata rentan terhadap diabetes dan hipertensi. Para ahli berpendapat bahwa kondisi rahim pada kehamilan pertama mempengaruhi metabolisme tubuh dari anak pertama. Penelitian itu dilakukan di Selandia Baru dengan menguji tes darah, berat badan, dan kondisi tubuh pada 85 anak pada usia antara empat hingga 11 tahun.
Hasil mengejutkan dari riset itu adalah tingkat kecerdasan pada anak pertama. Dibandingkan dengan adik-adiknya, anak sulung mempunyai kemampuan IQ lebih tinggi tiga poin. Hal ini bisa terjadi karena mereka sering mengajari adik-adiknya.
2. Anak tengah
Berbeda dengan anak tengah yang ditengarai memiliki risiko terkena gangguan gusi 5% lebih rendah. Bukan hanya itu, sistem imunnya juga lebih kuat. Kabar bagusnya lagi, anak yang dilahirkan di antara anak bungsu dan sulung merupakan anak yang paling bahagia dalam hal hubungan. Wajar saja, jika anak tengah mempunyai kesempatan mengalami pernikahan yang bahagia. Bahkan anak tengah juga lebih setia.
3. Anak bungsu
Lain halnya dengan anak terakhir yang diprediksi yang sangat mencolok dibandingkan kakak-kakaknya. Anak bungsu ternyata sangat rentan dengan kecanduan terhadap sesuatu, seperti rokok. Sebuah riset yang diadakan di Swedia mengungkap bahwa anak sulung banyak yang meninggal akibat gangguan pernapasan. Menurut para ahli hal tersebut disebabkan kecanduan rokok yang dialami sejak masa kecil.
Bukan hanya itu, anak bungsu juga mengalami pubertas lebih cepat tiga bulan. Bahkan hal ini juga memicu untuk melakukan kegiatan seksual lebih dini. Ditambah lagi, anak sulung juga mendapat vaksin tidak sebayak kakak-kakaknya.
Sumber : http://www.brilio.net/life/prediksi-penyakit-berdasarkan-urutan-lahir-kamu-termasuk-yang-mana-150528b.html