Tes Mata Lagi Bisakah Kamu Menemukan Seekor Panda Dalam Ilusi Optik ini?



Hotmagz – Ilusi optik memang sangat menarik lantaran bisa memanipulasi penglihatan kita, pada ilusi optik berikut ini ternyata benar-benar ada gambar panda yang tersembunyi. namun ilusi optik ini membuat banyak orang kesal lantaran tak mampu melihat gambar yang tersembunyi di balik garis-garis berwarna hitam putih ini.

Saat ini ilusi optik ini masih ramai jadi perbincangan para netizen. Sejatinya ilusi ini merupakan hasil karya seorang seniman asal Rusia bernama Ilja Klemencov, sebagai wujud rasa peduli terhadap hewan yang terancam punah tersebut. Sampai hari ini ilusi optik ini sudah menjadi viral sejak tersebar luas di internet.

Tipuan mata yang diberi nama ‘They Can Dissaper’ atau juga ‘Mereka bisa menghilang’, gambar yang membuat mata sakit dan menghipnotis itu diduga memperlihatkan panda dari logo WWF (World Wide Fund for Nature) yang didesain oleh pendirinya bernama Sir Pete Scott pada 1961.

Dikutip dari News.com.au, banyak orang menjadi penasaran dengan tipuan mata ini dan langsung ingin melihat apakah si hewan bertubuh besar berwarna hitam putih itu benar-benar muncul di antara garis-garis itu, sementara banyak orang yang ternyata kesulitan untuk melihatnya.

Tips apabila Anda ingin melihat panda dalam ilusi optik berikut ini, cobalah Anda jauhkan posisi jarak padang dengan monitor, perhatikan dari kejauhan karena semakin menjauh penampakan panda akan semakin tampak dengan jelas. Atau Anda juga bisa memiringkan kepala 90 derajat. Atau lebih mudahnya lagi Anda bisa pejamkan mata dari kejauhan untuk melihatnya. Selamat mencoba!