Pada sebuah perjalanan kereta api, para penumpang terusik dengan kehadiran Seorang ayah dan anak laki – laki (24) di kereta api tersebut.
Bagaimana tidak terusik, seorang pemuda berusia 24 tahun kelihatan seperti anak kecil. Pemuda tersebut sambil melihat keluar jendela berkata dengan antusias. “Ayah, lihat! Pohon itu seperti terbang mundur!”. Sang ayah pun tersenyum. Orang disekitar mereka mulai saling bertukar tatapan, terkesan kasihan akan perilaku kekanakan dari si pemuda.
Tak berhenti disitu sambil tersenyum sang pemuda kembali berkata “Ayah , lihat! Awan itu mengejar kita!”. Sang ayah pun tersenyum kembali.
Salah seorang penumpang bertanya kepada si ayah “Apakah sebaiknya Anda tidak mencarikan dokter untuk anak Anda?” tanya seseorang di sekitar mereka. Kemudian sang ayah hanya tersenyum dan menjawab “Sudah kami lakukan dan kami baru saja kembali dari dokter. Anak saya buta sejak lahir dan sekarang ia sudah bisa melihat…”.
Jangan menilai seseorang tanpa mengetahui alasan dibalik kejadian tersebut. Bagikan kisah mengharukan ini! 🙂